--> Skip to main content

Cara Menulis Artikel SEO Friendly Agar Masuk Di Halaman Pertama Google Terbaru

Cara Menulis Artikel SEO Friendly Agar Masuk Di Halaman Pertama Google Terbaru -- Berikut admin SEO Anyaran akan menjelaskan tentang cara termudah yang sering digunakan oleh sebagian besar blogger yang terbukti berhasil. Cara ini lazim digunakan untuk mendapatkan posisi google page one. Mengapa demikian? Karena setiap blogger sangat berharap setiap hari blog/web yang dinaungi dibanjiri oleh pengunjung. Namun, untuk mendapatkan semua itu tidak semudah membalikkan tangan. Mereka harus bersaing dalam melakukan teknik SEO baik SEO On-Page atau SEO Off-Page. Yang perlu digaris bawahi, teknik-teknik demikian ini menjadi rahasia bagi sang ahli SEO.

Cara Menulis Artikel SEO Friendly Terbaru

Untuk mencapai posisi di halaman pertama Google, blogger tidak boleh asal-asalan dalam menyiapkan artikel yang akan dibaca oleh pembaca. Blogger harus memberikan artikel yang kaya akan ilmu. Dengan kata lain, Google sangat membenci sebuah blog yang hanya memberikan kata kunci semua dalam satu postingan artikel dan tidak ada tujuan untuk memberikan bantuan atau memberikan informasi kepada pembaca. Untuk hal ini, Google tidak akan segan-segan untuk menendang blog/web yang demikian.

[Baca Juga: Cara Mengoptimasi Konten Agar Lebih SEO Friendly]

Pada umumnya ada banyak hal yang menjadi faktor blog/web masuk di halaman pertama Google. Bukan hanya sekedar Backlink yang berkualitas SEO melainkan juga Google akan sangat memperhatikan blog atau web yang memiliki algoritma yang baik bagi mesin telusur. Nah, berikut ini admin akan menjelaskan trik sederhana untuk mencapai halaman pertama di mesin telusur. Semoga saja trik ini dapat menjadikan referensi bagi sobat semua dalam bersaing dengan para kompetitor. Yuk mari pelajari kira-kira apa saja yang harus di perhatikan.

Teknik Menulis Artikel SEO Friendly yang Mudah Masuk Halaman Pertama Google

Berikut adalah cara menulis artikel yang SEO friendly sederhana agar masuk halaman pertama google. Ini adalah Kata Kunci yang sering di cari oleh newbie di mesin telusur. Mereka kemungkinan beranggapan dengan cara yang demikian akan meningkatkan pengunjung dari hari kehari. Namun mereka juga harus mengoptimasi beberapa bagian berikut ini untuk mewujudkan itu.


Riset Kata Kunci dengan Keyword Planner

Menentukan tema yang pas dalam setiap postingan adalah jalan terbaik untuk menuju halaman pertama Google. Bagaimana tidak? Bayangkan saja apabila seorang blogger yang paham betul dengan cara menulis artikel yang SEO friendly namun tidak tahu cara mengaplikasikannya dalam sebuah tema tulisan. Pasti akan sangat percuma. Menurut ahli, jika tema artikel yang kita buat hanya 10x di cari dalam mesin pencari alangkah lebih baik mencari kata kunci yang dicari diatas 5000 s.d 10000x dalam sebualan. Bagaimana caranya? Yap seperti pada artikel sebelumnya, sobat dapat meriset kata kunci dengan Keyword Planner dari Google Adwords. Dengan alat ini sobat dapat menentukan kata kunci yang sering di cari di mesin telusur dan bagaimana level persaingannya. Tidak hanya itu kelebihan dari alat dari Adwords ini, alat ini juga mampu memperkirakan harga per klik iklan yang ditayangkan oleh Google Adsense.

[Baca Juga: Cara Riset Kata Kunci dengan Keyword Planner]

Catatan saja bagi blogger yang lain, sebelum melakukan optimasi pada kata kunci ataupun optimasi pada artikel alangkah lebih baik juga memperhatikan template yang dipakai. Usahakan memakai template blog yang SEO friendly agar memberikan sedikit dukungan bagi blog didalam persaingan di mesin pencari menuju halaman pertama Google.

Menentukan Judul Artikel Yang Pas

Sebagai seorang blogger alangkah lebih baik selalu memperhatikan judul artikel yang dipakai. Soalnya banya kita temui blogger yang membuat kata kunci yang kurang tepat pada judul artikel. Padahal judul adalah hal yang paling signifikan berpengaruh pada hasil pencarian google terhadap blog kita. Maka perhatikanlah hal-hal berikut ini:
  • Masukkan kata kunci pada awal kalimat. Dengan meletakkan kata kunci di awal kalimat maka secara tidak langsung sobat akan mendapatkan keuntungan dalam bersaing di halaman pertama google.
  • Jangan membuat judul artikel yang sama dengan artikel yang sebelumnya. Banyak blogger yang kehilangan jumlah traffiknya gara-gara judul artikel di anggap SPAM. Mengapa begitu? Yap karena mereka hanya menambahkan 1 atau 2 kata setelahnya di dalam artikel baru tersebut yang sama dengan judul sebelumnya. Terus bagaimana triknya agar tidak dianggap SPAM? Sobat cukup menulis kata utamanya saja di judul sisa tambahannya masukkan pada kalimat pertama didalam artikel.
  • Untuk menentukan judul sobat dapat memakai Tools dari Google bernama Google Trends. Kira-kira judul niche apa yang cocok bersaingan menuju halaman pertama Google, yaitu niche Tutorial/Cara/Tips Dan Trik, Download, Berita & Informasi, dan Review Produk/Jasa.

Tentukan Jumlah Kata dalam Setiap Artikel

untuk akhir-akhir ini Algortima Google sangat menyenangi artikel yang berisi kata-kata yang sangat panjang. Banyak dari artikel mastah-mastah blog yang berisi artikel panjang selalu menjuarai halaman pertama Google. Contohnya saja Sugeng.id, maxmonroe.com, dan caraspot.com. Mereka kebanyakan menggunakan kalimat yang panjang-panjang untuk menuju halaman pertama. Menurut penjelasan mereka artikel yang memiliki suku kata minimal 500 kata merupakan artikel yang berkualitas dan bermakna. Alhasil Google akan menilainya sebagai Artikel yang SEO Friendly. Maka dari situ, buatlah artikel kurang lebih 500 s.d 2000 kata untuk membantu persaingan didalam pencarian di mesin telusur. Google menjabarkan kalau artikel yang semakin panjang maka semakin baik pula penyebaran kata kunci yang dipakai. Jadi bukan hanya backlink yang akan membantu menuju halaman pertama karena banyak algoritma google yang justru mendukung artikel yang panjang dibandingkan jumlah backlink yang tidak berkualitas.

Eiiitsss.... Jangan dulu menyimpulkan itu sudah pasti sebagai formula menuju halaman pertama ya guys. Nyatanya seorang mastah mengatakan bahwa jika kata kunci yang dicari dengan Keyword Planner memiliki persaingan yang sedikit juga akan membantu menuju halaman pertama. So, jangan tiba-tiba menjadi pemalas setelah sobat membuat artikel yang panjang-panjang ya... Maka saran dari admin pakailah cara ini untuk bersaing dengan kompetitor yang memang berat untuk ditaklukan.

Maksimalkan Paragraf Pertama Setiap Artikel

Menyertakan dan meratakan kata kunci pada 100 kata awal setiap paragraf adalah teknik SEO terjitu yang dikatakan oleh beberapa mastah blogging. Untuk membuktikan perkataan admin ini. Coba sekarang ketikkan sebuah kata kunci di mesin telusur kemudian liatlah dalam hasil penelusurannya. Di bawah judul artikel yang disiapkan oleh mesin telusur pasti akan tersetak tebal. Tidak hanya itu, mungkin sobat juga pernah melihat di akhir atau di awal kalimat setiap blog yang pernah sobat baca termasuk milik admin ini. Biasanya itu adalah untuk memperkuat sebuah kata. Lebih bagus lagi kalau terdapat kata kunci. Namun yang harus diperhatikan adalah jangan berlebihan dalam memberikan cetak tebal didalam satu artikel. Takutnya nanti dikira menipu Google Spider atau juga membuat pengunjung tidak nyaman.

Lakukan Relevansi Keyword

Seorang mastah blogging selalu melakukan hal ini. Bukan termasuk admin wkwkw. Seorang mastah blogging dari luar sangat senang dengan membuat relevansi keyword terhadap setiap artikelnya. Ya bisa dikatakan satu tema atau berkesinambungan antar topic. Jadi akan fokus pada satu titik saja. Lihatlah dibawah laman pertama google. Disana akan ada beberapa kata kunci. Kata kunci tersebut catatlah dan kemudian masukkan secara acak di dalam artikel sobat. Jangan sampai berlebihan. Usahakan secara merata supaya tidak mendapatkan hal yang sebaliknya.

Optimasi SEO On-Page dan Off-Page

Salah satu cara yang dapat digunakan adalah dengan memperbanyak backlink yang berkualitas. Artinya sobat bisa menjadwalkan untuk beseluncur mencari web/blog yang berpage rank saja. Jangan berlebihan. Lakukan dengan sempurna. Jangan berkomentar dengan menyertakan link terhadap blog/web yang dijadikan backlink. Alangkah lebih baik dengan cara memberikan komentar dengan tautan link di artikel bukan di komentar. Tips yang admin sarankan adalah minimal lakukan 3 kali link di web/blog yang berpage rank. Jangan lupa masukkan anchor text yang berbeda.


Disisi lain untuk mendatangkan pengunjung jika optimasi On-Page sudah dilakukan namun belum juga berhasil maka gunakanlah sarana media sosial sebagai teknik SEO Off-Page. Pengunjung untuk blog sobat justru banyak datang dari sini. Meski tidak banyak dan blog tidak masuk pada halaman pertama paling tidak tetap mendapatkan pengunjung tetap. Walhasil posisi di pencarian juga masih tetap terjaga dan traffik akan terus mengalir ke blog sobat.


Kesimpulan Untuk mendapatkan Posisi di Halaman Pertama Google

Berikut ini sedikit kesimpulan untuk mendapatkan posisi di laman pertama google. Apa saja kira-kira?
  • Riset Keywords
  • Buat Judul Artikel yang Mengandung Kata Kunci
  • Menata Keywords pada 100 Kalimat pertama
  • Memasang Kata Kunci pada Meta Description
  • Buat Url Artikel yang mengandung Kata Kunci dengan Bantuan Tautan Khusus (Khusus Blogger)
  • Optimasi Gambar yang di pakai. Usahakan relevan dengan artikel dan jangan lupa berikan alt text dan Title text.
  • Pasang Inbound link pada artikel sobat yang relevan satu sama lain. Yang relevan akan menambah SEO pada Artikel sobat.
Demikianlah paparan admin mengenai cara menulis artikel SEO Friendly agar masuk di halaman pertama Google terbaru. Jangan lupa kritik dan sarannya. Berbagi gratis juga boleh. Ketemu lain waktu sob.

Salam Blogging.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar