--> Skip to main content

Cara Memakai Kamera Canon DSLR Untuk Pemula

Cara Memakai Kamera Canon -- Artikel kali ini cocok sekali untuk belajar cara menggunakan kamera canon 1200d, cara menggunakan kamera canon 1100d, dan cara menggunakan kamera canon 600d karena semua pemakaian kamera canon akan cocok dengan tutorial kali ini.  Cara memakai kamera DSLR yang benar memang harus dimiliki oleh setiap orang yang mencintai fotografi. Banyak orang yang masih kebingungan untuk memakai kamera DSLR saat pertama kali membelinya. Ini sangatlah wajar karena kamera Canon DSLR memang memiliki banyak settingan yang cukup membuat bingung penggunanya. Tapi jangan khawatir jika Anda mengalami kebingungan. Anda tidak harus menguasai semua settingan yang ada di kamera DSLR Anda. Untuk yang pertama, cukup Anda mempelajari Cara Menggunakan DSLR Pemula atau Cara Memotret dengan Kamera DSLR.

cara memakai kamera canon DSLR

Jangan khawatir meskipun Anda masih baru dalam dunia fotografi, Anda jangan merasa canggung dan tidak bisa menghasilkan foto sekelas profesional. Asalkan Anda tahu tips dan triknya dalam menggunakan kamera canon DSLR yang tepat maka Anda akan dapat menghasilkan sebuah foto yang sekelas profesional. Untuk itu silahkan baca tips berikut ini. Baca juga: Spesifikasi Kamera Canon EOS Rebel T7i


Cara Memakai Kamera Canon DSLR yang Tepat

Untuk mendapatkan hasil jepretan kamera canon yang baik misalnya bingung dalam cara mengoperasikan canon 700d maka perhatikanlah tips-tips fotografi berikut ini.

Lihat Cara Memegang Kamera DSLR yang Benar

Perhatikan betul saat pertama kali dalam menggunakan kamera DSLR Anda. Ini adalah hal pertama yang perlu Anda perhatikan dengan benar sejak awal pemakaian. Pasalnya ketika kita memotret diluar, tidak akan ada yang tahu apakah Anda seorang yang mahir atau bukan dalam fotografi. Tapi dengan melihat cara memegang kamera yang masih salah maka orang lain akan tahu siapakah Anda. Oleh karena itu, perhatikan betul cara memegang kamera yang benar.

Cara Memakai Kamera Canon

Jangan sampai Anda memegang lensa kamera dari samping dengan menggunakan tangan kiri. Ini merupakan kesalahan yang paling umum yang dapat ditemui saat memakai Kamera jenis apa saja, tidak terkecuali kamera canon. Untuk cara yang benar dalam memakai kamera ialah dengan menggunakan tangan kanan memegang body kamera diikuti dengan jari telunjuk yang siap menekan shutter. Sedangkan tangan kiri menopang body kamera.


Cara Memakai Kamera Canon

Dengan cara tersebut maka Anda mendapatkan keuntungan selain kamera jadi seimbang melainkan juga bebas dari goncangan. Agar lebih maksimal silahkan taruh siku Anda pada badan. Hal ini untuk menambah kestabilan saat memang kamera.

Pakailah Automatic Setting

Berhubung Anda masih baru, silahkan pakai mode otomatis. Dengan memakai cara ini maka pengaturan seperti Aperture, Eksposur dan ISO akan otomatis ter-setting menyesuaikan kondisi obyek yang difoto.


cara memakai kamera canon DSLR

Alasan memakai setting otomatis adalah jika Anda menata settingan yang disebutkan diatas dengan cara manual jika sampai salah maka hasil foto makin jelek.

Nyalakan Auto Focus

Untuk memakai kamera canon DSLR berikutnya adalah menggunakan auto focus. Dengan memakai fitur ini maka hasil kamera yang Anda ambil semakin tajam dan tidak buram atau ngeblur. Beda halnya jika menggunakan manual focus pasti hasil jepretan kamera Anda semakin buram.


cara memakai kamera canon DSLR

Auto Focus disini maksudnya adalah kemampuan lensa kamera secara cepat dalam mengambil fokus dari obyek yang difoto. Fitur auto fokus sangat tepat jika dipakai oleh seorang pemula dalam bidang fotografi karena cepat sekali dalam mengunci fokus dari obyek yang difoto. Dengan adanya cahaya yang cerah maka auto fokus akan bekerja semakin maksimal.

Perhatikan dalam Menekan Tombol Shutter

Untuk memakai kamera canon DSLR agar makin maksimal, perhatikan dalam memfokuskan tekanan pada tombol shutter. Untuk menghasilkan foto yang bagus tekanlah sejumlah dua langkah. Yang pertama, untuk mendapatkan fokus lensa kamera canon DSLR silahkan tekan setengahnya saja. Yang kedua, Jika titik fokus pada lensa sudah ketemu, silahkan tekan tombol shutter untuk kedua kalinya.


cara memakai kamera canon DSLR

Dan jangan lupa, saat Anda menekan tombol shutter silahkan minimalkan goncangan dan harus lebih halus lagi. Karena kebanyakan orang ketika menekan tombol shutter dengan sangat kasar maka terjadi goncangan yang menyebabkan kamera tidak fokus. Alhasil, hasil jepretan tidak karuan.

Gunakan Rules of Third

Dalam dunia fotografi sangatlah dikenal dengan komposisi sepertiga atau rules of third. Oleh karena itu, bagi Anda yang menyukai hal-hal berbau fotografi maka pelajarilah teknik tersebut. Dengan cara tersebut maka hasil jepretan foto makin enak dilihat mata.


cara memakai kamera canon DSLR dengan rules of third

Jika Anda masih belum tahu apa itu rules of third maka bacalah ini. Rules of third adalah sebuah teknik dalam fotografi dengan membagi bidang foto menjadi tiga bagian yang sama besar. Format dalam pembagian bidang ini bisa secara garis lurus ataupun secara tegak lurus. Hingga pada akhirnya, Anda akan melihat 9 bagian bidang kamera yang sama besar. Didalam 9 bidang itu, Anda akan menemukan 4 buah pertemuan titik. Letakkan obyek yang mau diambil di salah satu pertemuan titik tersebut maka hasil tangkapan kamera akan semakin keren.

Demikianlah cara memakai kamera canon DSLR untuk pemula. Semoga dengan cara ini Anda semakin terbantu dalam menggunakan kamera canon Anda. Sehingga pada akhirnya Anda bisa menjadi ahli dalam bidang fotografi. Sekian dan Terimakasih. Baca juga: Preview Harga Kamera Canon EOS Rebel T7i
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar