--> Skip to main content

Cara Memasang Iklan Tingkat Laman versi Beta | Fitur Iklan Jenis Terbaru dari Google Adsense

Cara Memasang Iklan Tingkat Laman versi Beta | Fitur Iklan Jenis Terbaru dari Google Adsense -- Google Adsense kini telah merilis fitur iklan terbaru yang dapat dinikmati oleh penggunanya. Fitur tersebut berupa jenis iklan tingkat laman versi beta. Banyak dari blogger yang mendapatkan pemberitahuan melalui email. Namun untuk admin sendiri mengetahui pemberitahuan ini langsung dari dashboard adsense.

Menurut penjelasan Google, Iklan tingkat laman adalah jenis format iklan yang menawarkan cara baru dan inovatif untuk memonetisasi konten milik Anda. Dengan Iklan tingkat laman ini, Anda dapat menempatkan kode iklan yang sama satu kali pada tiap laman yang diinginkan untuk menampilkan iklan.
Perlu digaris bawahi sebelum membahas lebih jauh tentang iklan tingkat laman ini Anda harus tahu bahwa jenis iklan kali ini hanya akan muncul pada perangkat seluler yang memiliki OS Android versi 3.0 atau ke atas dan iOS versi 4.0 atau ke atas. Dalam pemaparannya, Google melansir bahwa iklan tingkat laman ini tidak dimasukkan dalam batas kebijakan iklan per laman. Ini berarti bahwa Anda dapat menempatkan batas iklan pada satu laman seperti yang telah ditentukan di pedoman program Ad Exchange, serta satu Iklan tingkat laman tambahan.


Cara Memasang Iklan Tingkat Laman di Blog

Dalam versi iklan tingkat laman, Adsense menawarkan dua jenis iklan yang dapat dipasang di situs yang Anda miliki:

Iklan tetap/hamparan
Iklan Tetap/Hamparan
Pertama adalah iklan tingkat laman tetap/hamparan yaitu iklan tetap/hamparan seluler yang menempel pada tepi layar pengguna. Iklan ini dapat ditutup dengan mudah oleh pengguna.

Iklan vinyet
Iklan Vinyet
Kedua adalah iklan vinyet yaitu  iklan layar penuh seluler yang muncul di antara pemuatan laman di situs Anda dan dapat dilewat oleh pengguna kapan saja. Sehingga pengguna tidak perlu menunggu iklan dimuat. Namun untuk jumlahnya, iklan ini dibatasi agar pengguna merasa nyaman dalam memakai situs sobat.
Sebelum Anda memasang kode iklan tingkat laman perhatikanlah beberapa hal berikut:
  1. Pilih kode iklan mana yang sobat pilih.
  2. Jangan lupa parse kode iklan sebelum dipasang di HTML
  3. Letakkan script iklan diantara tag <head> ... </head> atau <body> ... </body>

Nah jika sudah memperhatikan ketiga hal diatas, maka Anda sudah siap untuk menguji coba untuk menerapkan kode iklan tingkat laman.

Anda dapat menggunakan contoh script kode berikut ini sebagai contoh pemasangan script kode iklan yang akan Anda pasangkan di situs milik sobat. Perhatikan bahwa Anda sudah mengganti AdX_property_code_here dengan kode properti milik Anda sendiri. Untuk mendapatkan kode milik sendiri, terlebih dahulu buatlah saluran khusus di UI AdX dan buatlah ID saluran yang terdiri dari 10 digit angka. Sebisa mungkin butlah yang sesuai dengan data diri pengelola akun. Kemudian, ganti channel_id_here dengan ID saluran 10 digit Anda yang sudah dibuat itu tadi.

Kode Iklan Tingkat Laman Tetap

<script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
<script>
  (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({
    google_ad_client: 'AdX_property_code_here',
    enable_page_level_ads: true,
    overlays: {google_ad_channel: 'channel_id_here'}
  });
</script>

Kode Iklan Khusus Vinyet

<script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
<script>
  (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({
    google_ad_client: 'AdX_property_code_here',
    enable_page_level_ads: true,
    vignettes: {google_ad_channel: 'channel_id_here'}
  });
</script>

Kode Iklan Tetap dan Vinyet

<script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
<script>
  (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({
    google_ad_client: 'AdX_property_code_here',
    enable_page_level_ads: true,
    vignettes: {google_ad_channel: 'channel_id_here'},
    overlays: {google_ad_channel: 'channel_id_here'}
  });
</script>

[Baca Juga: Mengais Dollar Melalui Admob, Apa sih Admob?]

Nah itulah script kode yang dapat dipakai untuk memasangkan format iklan terbaru dari adsense ini. Seperti halnya diatas tadi, kode warna yang admin tebal itu yang harus diganti sesuai dengan milik Anda masing-masing.

Perlu diketahui sebelumnya berhubung ini masih versi Beta. Untuk pelaporan kinerja iklan Adsense masih belum mendukung secara penuh. Namun sobat akan diarahkan pada tab tersendiri. Sedangkan untuk uji coba apakah iklan sudah berhasil dipasang atau belum sobat dapat mengikuti petunjuk berikut ini. Ini admin adapsi dari laman supportgoogle.

Cara Menguji Coba Iklan tingkat laman Dengan Alat Pratinjau

Dikarenakan Ad Exchange hanya menampilkan Iklan tingkat laman di situs hanya pada waktu yang optimal maka Anda harus menggunakan sebuah alat pratinjau untuk memeriksa kinerja apakah iklan berjalan dengan baik atau tidak, caranya adalah sebagai berikut:
  1. Buka laman yang ingin Anda uji coba melalui seluler.
  2. Pada browser di seluler sobat, tambahkan #googleads pada akhir URL laman milik Anda. Contohnya, www.example.com#googleads.
  3. Pilih format iklan yang ingin Anda uji.
  4. Cek hasil pengujian di perangkat milik Anda. Perhatikan untuk vinyet; alat pratinjau akan menyoroti semua tautan di laman milik Anda yang mana sedang menampilkan iklan vinyet. Untuk mengetes berjalan atau tidaknya, klik salah satu tautan tersebut. Yang perlu digaris bawahi adalah alat pratinjau tidak akan menyorot tautan yang berisi kata "pencegah". AdSense sudah mempunyai daftar kata "pencegah" yang berhubungan dengan navigasi, Contohnya "Keluar", ini adalah salah satu sebab mengapa iklan vinyet tidak ditampilkan.
  5. Apabila Iklan tingkat laman tidak berjalan/tidak berfungsi atau ada masalah dengan alat pratinjau setelah uji coba, lihat lebih jelas di panduan untuk menguji Iklan tingkat laman.

Demikianlah paparan mengenai Iklan Tingkat Laman versi Beta dari Adsense. Semoga bermanfaat dan semoga berguna bagi publisher adsense dimana saja berada.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar